Ucapan Terimakasih kepada Dekan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis UPS Tegal
BPKAD Kabupaten Pemalang guna memenuhi amanah Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 63 Tahun 2024 Tentang Penyelenggaraan Magang Mahasiswa pasal 7 ayat 1, memberikan izin magang kepada lima mahsiswa Universitas Pancasakti Tegal yang dilaksanakan mulai tanggal 13 Januari 2025 s/d 12 Maret 2025.
Mahasiswa magang diharapkan dapat membantu meringankan beban kerja administratif melalui tugas seperti pengelolaan dokumen, digitalisasi arsip, dan penyusunan laporan.
Dengan telah selesainya magang, Kepala BPKAD Kabupaten Pemalang mengucapkan banyak terimakasih kepada Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasakti Tegal yang telah mempercayakan kepada kami untuk mahasiswa belajar tentang tata cara pengelolaan keuangan dan aset daerah, serta semoga apa yang telah dikerjakan selama ini dapat menjadi pengalaman dan pelajaran yang berarti, begitu ujarnya.
Ucapan terimakasih pula disampaikan oleh salah satu mahasiswa atas izin yang telah diberikan oleh kepala BPKAD kepada kami serta permohonan maaf bila banyak kesalahan dan kekurangan saat melaksanakan tugas magang.