BPKAD KAB. PEMALANG
Berita

PENGHARGAAN BPKAD ATAS PRESTASI DALAM AKUNTABILITAS KINERJA TAHUN 2021

Pemerintah Kabupaten Pemalang memberikan penghargaan kepada Organisasi Perangkat Daerah yang Capaian Nilai SAKIP dan Indek Reformasi Birokrasi Tahun 2021 Kategori Baik. Pada kesempatan ini, Bapak Bupati Pemalang (MUKTI AGUNG WIBOWO, ST. M.Si) memberikan penghargaan kepada Plt. Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Pemalang (Drs. SLAMET MASDUKI, MH.) Atas Prestasinya dalam Akuntabilitas Kinerja Tahun 2021 dengan Nilai Perolehan Peringkat I kategori BAIK (61,92).

Beberapa komponen pendudukung yang menjadikan nilai SAKIP dengan kategori BAIK , diantaranya :

  1. Adanya inovasi terkait dengan pengelolaan Barang Milik Daerah dengan system sewa;
  2. Inovasi yang terkait dengan pencairan dana (SP2D Online) masih aktif;
  3. Monitoring dan Evaluasi dari Pimpinan yang telibat langsung;
  4. Laporan Kinerja secara rutin setiap triwulan selalu dikirim ke Bagian Organisasi dan selanjutnya di upload ke website Kemenpan (ESR);
  5. Konsistensi dokumen antara LKjIP, Renja, Renstra dan Cascading serta IKU BPKAD.

Pencapaian Nilai SAKIP yang baik merupakan salah satu komponen untuk mendapatkan DID.

Penghargaan tersebut diberikan pada saat acara sosisialisasi hasil evaluasi SAKIP dan RB Pemerintah Kabupaten Pemalang Tahun 2021 dan Pesiapan evaluasi SAKIP dan RB Tahun 2022 pada tanggal 24 Juni 2022 bertempat di Hotel Swiss Belinn Saripetojo Surakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *